Halaman

Minggu, 23 Maret 2014

Bahasa dan Komputasi

Topik : Bahasa dan Komputasi ( Teknologi Informasi )
Bahasa adalah suatu sistem dengan symbol lambang bunyi yang  digunakan untuk berkomunikasi oleh sekelompok manusia untuk menyampaikan pikiran. Dengan adanya bahasa setiap orang dapat dengan mudah membedakan bahasa pada daerahnya masing – masing.
Teknologi komputasi (Teknologi Informasi dalam bahasa Inggris : computing) adalah aktivitas penggunaan dan pengembangan teknologi computer, perangkat keras, dan  perangkat lunak komputer. Dalam hal ini ketiga system komputer tersebut tidak dapat dipisahkan karena saling terintegrasi, jika salah satu system komputer tersebut tidak ada maka tidak akan saling terintegrasi. Dalam hal tersebut teknologi informasi membantu menghasilkan, memproses, menyimpan, mengkomunikasikan atau menyebarkan informasi dan pencarian kembali informasi.
Dengan demikian bahasa dan komputasi ( Teknologi Informasi ) adalah gabungan atau  satu kesatuan yang tidak dapat dipisahkan terutama dalam bidang teknologi informasi. Seperti halnya pada beberapa bahasa pemrograman contohnya seperti java, C++, pascal, cobol dan lain sebagainya. Bahasa tersebut harus bisa dibaca oleh komputer. 

Sub Topik : Perangkat Lunak Perkamusan ( Kamus Digital )

Pendahuluan
A. Latar Belakang
Pada era modern saat ini banyak orang yang membutuhkan kamus digital untuk menerjemahkan berbagai macam bahasa yang digunakan. Hal ini dikarenakan oleh beberapa hal seperti saat kita berbicara dengan seorang tourist dari mancanegara. Dengan adanya kamus digital akan lebih memudahkan kita untuk mencari kata atau bahasa yang kurang kita tahu dengan cepat.
Kata kamus sering kali kita dengar sehari-hari namun kamus sendiri mempunyai banyak definisi , salah satunya adalah kamus merupakan buku atau catatan yang didalamnya terdapat kata dan ungkapan yang disusun berdasarkan abjad yang berisi makna dan pemakainya (KBBI).  Yang membedakan kamus biasa dengan kamus digital yaitu, kamus digital lebih mengutamakan pada fasillitas pengolahan kata elektronis . kamus digital juga meminimumkan kemungkinan salah ketik. Kamus digital banyak digunakan dinegara-negara maju.

B.  Rumusan Masalah
Berdasarkan uraian latar belakang diatas dapat disimpulkan rumusan masalah sebagai berikut:
1. Bagaimana cara merancang dan menggunakan kamus digital
2. Bagaimana kefektifan kamus digital pada pengguna
3. Bagaimana kelemahan dan kelebihan kamus digital pada era modern sekarang ini

C. Tujuan Penulisan
Berdasarkan rumusan masalah maka tujuan umum penulisan ini adalah :
1. Mengetahui bagaimana cara merancang kamus digital
2. Untuk mengetahui keefektifan kamus digital pada pengguna
3. Untuk mengetahui kelemahan dan kelebihan kamus digital pada era modern sekarang ini

Daftar Pustaka :

Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar